Preorder Nendoroid Hatsune Miku: Lion Dance Ver. Dibuka

Apakah kalian siap dengan keimutan dan keberuntungan? Nendoroid Hatsune Miku: Lion Dance version kini tersedia untuk dipesan di Good Smile Company online shop! Ini merupakan desain Nendoroid Hatsune Miku kedua yang terinspirasi dari Tiongkok, dan berhasil menagkap intinya dengan sangat baik.

Lion Dance Miku hadir untuk membawa keberuntungan dan melindungi kalian dari iblis!

Dari ‘Character Vocal Series 01: Hatsune Miku’ hadir sebuah Nendoroid Hatsune Miku mengenakan kostum berdasarkan barongsai tradisional Tiongkok – simbol dari keberuntungan! Figurenya didasarkan pada ilustrasi dari verus dan mencakup Miku bergaya Tiongkok, juga sebuah singa barongsai dalam satu set!

Dia hadir dengan tiga plat wajah termasuk ekspresi tersenyum yang ceria, ekspresi mengedip yang nakal juga ekspresi mengunyah dengan pipi yang imut! Dia juga hadir dengan tongkat dekorasi juga sebuah bak-pao Tiongkok sebagai aksesoris opsional! Singanya memiliki als yang dapat digerakkan memungkinkan ekspresi yang sedikit berbeda, bagian wajahnya juga bisa dilepas dan dikenakan pada kepala Miku! Pastikan untuk menambahkan Lion Dance Miku di koleksi kalian dan nikmatilah keberuntungan yang dibawa bersamanya!

Mulai sekarang hingga 31 Agustus Pk 7:00 PM WIB, preorder untuk nendoroid yang menarik ini akan dibuka secara eksklusif di Good Smile Company’s online shop! Dia dijual seharga 4500 Yen (sekitar Rp 585,000), dan akan dirilis sekitar bulan Desember 2016, mudah-mudahan tepat waktu untuk Tahun Baru! Silakan cek review dan foto-foto selengkapnya di blog Kahotan: http://mikatan.goodsmile.info/en/2016/07/06/nendoroid-hatsune-miku-lion-dance-ver/

Sumber: Mikufan.com

About Kuroi